dr. Weny Gaib dan YSK Hadiri Malam Puncak Safari Maulid Nabi di Kotamobagu

momen yang tepat untuk memperkuat ikatan ukhuwah dan silaturahmi

Weny dan YSK saat hadiri Safari Maulid, di lapangan Boki Hotinimbang, Kotamobagu.
banner 120x600

eREDAKSI.COM – Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny Gaib-Rendy Virgiawan Mangkat, bersama calon Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus Komaling (YSK), turut hadir dalam acara malam puncak Safari Maulid.

Safari Maulid ini yang diselenggarakan oleh Majelis Iqomah Nusantara. Acara ini berlangsung di Lapangan Boki Hitinimbang, Kota Kotamobagu, Minggu (03/11/2024) malam.

Puncak peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini diawali dengan pembacaan Maulid dan dilanjutkan dengan pembacaan Manaqib Syech Abdul Qadir Al-Jailani.

Selain itu, acara ini juga diwarnai dengan pesan-pesan Maulid yang disampaikan oleh Pimpinan Majelis Iqomah Nusantara Pusat, KH. Aang Abdullah Zein.

Tidak ketinggalan, lantunan Hadroh turut meramaikan suasana, yang dihadiri oleh seluruh jemaah Majelis Iqomah Nusantara serta masyarakat Kota Kotamobagu.

Acara ini digelar sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama umat Muslim di Kotamobagu.

Dalam sambutannya, dr. Weny Gaib, yang juga merupakan Pembina Iqomah Nusantara Kotamobagu, mengungkapkan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah momen yang tepat untuk memperkuat ikatan ukhuwah dan silaturahmi antar sesama umat Muslim.

“Dengan berkah Maulid Nabi, kita dipersatukan di sini hanya untuk memperkuat tali silaturahmi, agar Kotamobagu tetap aman, damai, dan sejahtera,” ujar dr. Weny Gaib.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat Kotamobagu untuk menjaga persatuan dan kesatuan, khususnya menjelang Pilkada 2024.

“Pilwako semakin dekat, mari kita jaga persaudaraan dan persatuan. Jangan biarkan kita tercerai-berai. Semoga dengan berkah Maulid, daerah kita selalu dalam keadaan damai dan sejahtera,” tegas Weny.

dr. Weny juga mengingatkan bahwa peringatan Maulid Nabi bukan hanya sekadar mengenang sejarah, tetapi juga sebagai kesempatan untuk mengambil hikmah dan meneladani sifat-sifat Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.

“Kita perlu menanamkan keteladanan Rasulullah dalam segala aspek kehidupan, baik yang kecil maupun besar, baik dalam urusan dunia maupun akhirat,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, calon Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus Komaling (YSK), juga meminta doa dan dukungan dari masyarakat Kotamobagu agar diberikan kemudahan dalam menjalankan amanah jika terpilih menjadi Gubernur Sulut.

“Saya hanya meminta doa dari para ulama dan seluruh umat Muslim Kotamobagu agar diberikan kesehatan dan kemudahan untuk dapat memimpin Sulawesi Utara,” ujar YSK.***

Writer: Sumitro DolotEditor: Sumitro Dolot