eREDAKSI.COM – Mayor Jenderal TNI Yulius Selvanus Komaling (YSK), calon Gubernur Sulawesi Utara, dengan tegas memberikan dukungan hanya untuk pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu, Dokter Weny Gaib, SpM, dan Rendy Virgiawan Mangkat, SH, MH.
Pasangan yang dikenal dengan julukan “The Winner” ini, mendapat restu penuh dari YSK, yang menyatakan bahwa kemenangan mereka adalah langkah pertama menuju perubahan besar bagi Sulawesi Utara.
“Jika saya terpilih sebagai Gubernur Sulut, kemenangan saya juga berarti kemenangan untuk Kotamobagu,” tegas YSK.
Maka pilihan untuk kemajuan kata YSK hanyalah kepada The Winner.
“Pilihlah saya untuk Gubernur, dan pilih juga The Winner untuk Pilkada Kotamobagu. Menangkan Saya, menangkan juga dokter Weny. Kita akan maju bersama, membawa perubahan yang nyata,” tegas YSK.